FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UIN RADEN FATAH PALEMBANG Sebagai Tuan Rumah Pertama antar PTKIN dalam SIDANG PLENO XIX AFEBI 2022

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) menjadi tuan rumah pertama antar PTKIN dalam Sidang Pleno XIX Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Indonesia (AFEBI). Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Wyndham Palembang dan dihadiri oleh 195 peserta yang berasal dari 78 perguruan tinggi se-Indonesia. Rabu, (07/09/2022).

Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Nyayu Khodijah mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada para peserta sidang pleno serta Wakil Presiden Republik Indonesia yang telah berkenan hadir dan bersedia menjadi keynote speaker dalam Sidang Pleno XIX AFEBI dan Halal Indonesia Summit 2022.

“Kegiatan sidang pleno ini bertujuan untuk menjalin silaturahim, juga menjadi media sharing pengetahuan dan melakukan kerja sama perguruan tinggi untuk mewujudkan kampus merdeka merdeka belajar.”

Nyayu menuturkan bahwa kehormatan bagi UIN Raden Fatah dapat dipercaya dalam kegiatan ini.

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi kesan tersendiri terhadap wilayan yang dikenal sebagai zero conflict masyarakat yang terbuka dengan nilai toleransi.”

Lebih lanjut, dalam sambutannya, Ketua Dewan Pengurus Nasional AFEBI Prof. Dr. Suharmono, SE., M.Si mengatakan bahwa AFEBI adalah organisasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis se-Indonesia yang beranggotakan Fakultas Ekonomi dari Sabang sampai Merauke.

“AFEBI dibentuk 10 tahun yang lalu dan hingga kini menjadi jejaring dan tempat untuk menjalin kerja sama antar Fakultas Ekonomi khususnya dalam peningkatan mutu pendidikan tinggi di Indonesia di bidang ekonomi dan bisnis.”

Dekan FEB Universitas Diponegoro (UNDIP) ini juga mengapresiasi UIN Raden Fatah dan FEBI yang menjadi tuan rumah pertama yang terlaksana di UIN.

“Kami sangat terkesan dengan hospitality rektor, bapak ibu panitia dan LO yang sangat keren-keren. Hadirnya kami dari seluruh pelosok nusantara menjadi kemajuan pembangunan di Sumatera Selatan. Sebagian dari kami baru pertama kali dan rasanya menikmati kemarin dari bandara hingga tempat ini betul-betul melihat kemajuan yang sangat luar biasa dari Sumatera Selatan.”

Sementara itu, Wakil Presiden Prof. Dr, KH Ma’aruf Amin yang menjadi Keynote Speaker dalam sidang kali ini menjelaskan bahwa ekonomi ndonesia mengalami pertumbuhan.

“Saat ini bangsa kita patut bersyukur berkat pencapaian ditengah berbagai ragam persoalan termasuk pertumbuhan ekonomi yang menunjukan tren positif, inflasi yang relatig terkendali dan surplus neraca perdagangan.”

Ma’aruf Amin berpesan kepada seluruh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis untuk merumuskan teori dan konsep ekonomi yang sesuai konstitusi sehingga tujuan berngera yakni keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia bisa menjelma di seluruh indonesia ini.

Selain dihadiri oleh Wakil Presiden RI Prof. Dr, KH Ma’aruf Amin, sidang ini juga dihadiri oleh Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, SH., MM. Ketua DPRD Sumatera Selatan, Hj. R.A Anita Noeringhati, SH., MM. Pangdam II Sriwijaya,  Mayjen Agus Suhardi, Kapolda Prov Sumsel Irjen Pol Drs. Toni Harmanto MH, Forkopimda Prov Sumsel, Bupati Banyuasin H. Askolani. Pimpinan Perbankan dari Bank Sumsel Babel dan Perwakilan dari Bank Indonesia.

Kegiatan Sidang Pleno XIX AFEBI ini dilaksanakan bersamaan dengan Festival Halal Indonesia yang berlokasi di OPI Mall Jakabaring.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *